BeritaSultra.id: KENDARI – Melalui tema “Penguatan Peran Startegis Fokal IMM dalam Merespon Problematika Daerah”, acara Pelantikan dan Rapat Kerja Koordinasi Wilayah (Korwil) Forum Keluarga Alumni (Fokal) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sulawesi Tenggara yang digelar di Same Hotel Kendari, turut dihadiri Wali Kota Kendari H. Sulkarnain. K. SE., ME, Minggu (8/11/2020).
“Momentum rapat kerja ini sangat tepat untuk kita merefleksikan semua ide-ide dan gagasan kita sehingga nanti bisa menjadi karya nyata dan bisa bermanfaat bagi ummat perserikatan di Fokal IMM Sultra. Kedepan, saya ingin teman-teman di kader perserikatan bisa memposisikan kami sebagai mitra untuk kemudian bisa ikut sharing dan berdiskusi bersama,” ujar Wali Kota Kendari saat membuka sesi tanya jawab.
Dalam kesempatnnya, Wali Kota Kendari menuturkan bahwa tugas kader-kader Muhammadiyah adalah bagaimana menyiapkan diri. Menurutnya tidak ada kebetulan dan keberuntungan dalam hidup, yang ada adalah bertemunya antara kesiapan dan kesempatan.
“Banyak diantara kita bertemu dengan kesempatan-kesempatan dalam hidup, tetapi tidak menyiapkan diri, sehingga peluang dan kesempatan berlalu begitu saja tanpa bisa kita manfaatkan secara optimal. Mungkin, hari ini adalah bertemunya antara kesempatan itu dan kesiapan kita untuk bagaimana Fokal IMM bisa bersinergi.” jelasnya.
Reporter: Ray
Editor: Deska