BeritaSultra.id: KENDARI – Setelah menerima sekitar 3.840 pcs masker dari Ketua TP-PKK Sulawesi Tenggara Agista Ariany Ali Mazi, SE dalam Gerakan Berbagi Masker (Gebrak) pada Kamis (24/09/2020) di Rujab Walikota Kendari, Ketua TP PKK Kota Kendari Hj. Sri Lestari, S.Pd., M.Si langsung menyalurkan bantuan tersebut ke 5 Kecamatan hari ini juga.
Beliau turun langsung ke kantor masing-masing kecamatan yakni kecamatan Baruga, Kambu, Poasia, Abeli dan Nambo. Selain bantuan masker, TP PKK kota Kendari juga membagikan hand sanitizer.
Ketua TP PKK kota Kendari berharap bantuan ini dapat mempercepat penanganan covid-19 di Sultra khususnya di kota Kendari.
Reporter : Ray
Editor : Des